PEMBEKALAN MAHASISWA PESERTA KKN UNWIR 2019

Pembekalan Mahasiswa KKN Unwir Tahun Akademik 2018/2019 yang pelaksanaannya dibagi menjadi 4 hari yaitu dari tanggal 8, 12, 13, dan 15 April 2019 bertempat di ruang kuliah 13, 14, dan 21 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan (FISIP), dikarenakan Aula Unwir yang sedang dalam proses renovasi.

Kegiatan pembekalan Mahasiswa KKN tersebut dihadiri oleh 595 mahasiswa/i yang dibagi menjadi 28 Kelompok dan dibimbing oleh 14 Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).  Setiap DPL membimbing dua kelompok, adapun setiap kelompoknya terdiri dari 21-22 mahasiswa peserta KKN.

Pemberian materi langsung disampaikan oleh setiap DPL masing-masing kelompok dan didampingi oleh panitia KKN, sedangkan materi yang disampaikan sebagai berikut:

  1. Revitalisasi Pengelolaan BUMDes Untuk Meningkatkan Kemandirian Desa
  2. Potensi dan Persoalan di Lokasi KKN
  3. Penyusunan Program dan Pelaporan KKN